UPAYA MENINGKATKAN KUALITAS SDM PEMKAB KONAWE UTARA ADAKAN SOSIALISASI PENERIMAAN PESERTA DIDIK POLITEKNIK JEMBRANA T.A 2022/2023

Pemerintah daerah Kab. Konawe Utara terus bekerja untuk meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia masyarakat. Hari ini, Jum’at (05/08/2022) melalui Dinas Perikanan yang bekerjasama dengan Kementrian KKP mengadakan sosialisasi penerimaan peserta didik Politeknik Jembrana T.A. 2022/2023, yang di tempatkan di aula lt. 1 Anawaingguluri Kantor Bupati.

Kegiatan ini dihadiri oleh Bupati Konawe Utara Dr. Ir. H. Ruksaamin, ST.,M.Si., IPU.,ASEAN.Eng., unsur FORKOPIMDA, Sekertaris Daerah, Staf Ahli, Asisten dan Kepala OPD lingkup Pemda, serta para Camat dan Kepala SMA/SMK sekabupaten Konawe Utara.

Sosialisasi ini diadakan untuk memberi pengetahuan agar dapat mendukung generasi muda untuk mengembangkan potensi yang dioersiapkan untuk memajukan sektor kelautan daan perikanan.

H. Ruksamin menyampaikan dalam sambutannya menyadari bahwa ketersediaan SDM di Konawe Utara yang handal, baik dari segi jumlah mauoun mutu, adalah satu tantangan terbesar yang dihadapi sekarang.
”Bagaimana posisi masyarakat dan Konawe Utara dalam tahun-tahun mendatang ditingkat regional, nasional bahkan internasional ditentukan oleh sejauh mana kita mampu meningkatkan kualitas SDM Konawe Utara hari ini.” ungkap Ruksamin.

H. Ruksamin juga menyebutkan beberapa kebijakan pokok dalam upaya peningkatan SDM yaitu :

  1. Peningkatan kualitas hidup yang meliputi baik kualitas manusianya seperti jasmani dan rohani, serta kualitas hidupnya,
  2. Peningkatan kualitas SDM yang produktif dan upaya pemerataan penyebarannya,
  3. Peningkatan kualitas SDM yang berkemampuan dalam memanfaatkan dan menguasai IPTEK, serta
  4. Pengembangan kelembagaan dan peran hukum yang mendukung upaya peningkatan kualitas SDM.

Oleh karena itu, H. Ruksamin selaku pimpinan tertinggi di Kab. Konawe Utara menyambut baik dan mengapresiasi acara sosialisasi peserta didik Politeknik Jembrana ini dan mengajak semua pihak untuk terus bekerjasama dalam upaya peningkatan kualitas SDM, dengan memanfaatkan potensi SDA yang melimpah baik pertanian, mineral, perkebunan, peternakan, kelautan dan perikanan, serta kehutanan untuk menciptakan masyarakat yang sejahtera dan berdaya saing.